Jum’at, 27 Oktober 2023 Pembelajaran Projek Penguatan Profil Pancasila merupakan Mapel di kurikulum merdeka dimana tema “Bangunlah Jiwa Raganya” adalah salah satu tema yang menjadi tahapan penguatan/pembentukan profil pelajar pancasila. Visi profil pelajar pancasila sendiri meliputi beberapa elemen yaitu bernalar kritis, kreatif, mandiri, beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia, bergotong royong, dan berkebinekaan global. (sumber: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan) Untuk mewujudkan profil pelajar pancasila, maka SMK Ganesha Tama Boyolali memberikan kajian Islami/Pengajian dengan mendatangkan guru tamu Ibu Munziah sebagai narasumber. Tema pengajian Bangunlah Jiwa raganya, paparan materi tentang STOP Bullying dan pemaparan pola hidup manusia dengan 4 pilar […]