Arsip Harian: Agustus 17, 2025


Upacara Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80
Minggu, 17 Agustus 2025 WEBSMKGTBI– Pada hari Minggu, 17 Agustus, SMK Ganesha Tama Boyolali melaksanakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Dirgahayu HUT Kemerdekaan Indonesia ke-80. Upacara dilaksanakan di halaman sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan karyawan. Upacara diawali dengan pengibaran bendera oleh Paskibra SMK Ganesha Tama Boyolali. Pembina upacara, Kapt. Inf. Purn. Suwarto, menyampaikan kepada seluruh warga sekolah dan khususnya kepada siswa untuk menghormati jasa perjuangan pahlawan yang telah gugur dan ikut mempertahankan kemerdekaan dengan pendidikan. Beliau juga berpesan untuk memulai dari saat ini mengikuti tata tertib dan semangat belajar untuk mempersiapkan masa depan yang lebih baik.

Upacara Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80



Pertunjukan Seni Tari Siswi SMK Ganesha Tama Boyolali dalam Rangka Menyambut HUT-RI ke-80
Jum’at, 15 Agustus 2025 WEBSMKGTBI– Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, siswi SMK mempertontonkan seni tari dengan mengenakan kostum kebaya budaya daerah dengan membawa tumbu (tempat nasi yang terbuat dari anyaman bambu). Pertunjukan ini menggambarkan kekayaan budaya nusantara dan semangat kebangsaan dalam memeriahkan perayaan HUT RI ke-80.

Pertunjukan Seni Tari Siswi SMK Ganesha Tama Boyolali dalam Rangka ...